TIMES SIDOARJO, SIDOARJO – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Sidoarjo menggelar kegiatan edukatif bertajuk Pondok Pesantren Road Safety di Pondok Pesantren (Ponpes) Al Muayyad, Tanggulangin, Sidoarjo, Selasa (6/5/2025). Kegiatan ini bertujuan menanamkan kesadaran dan budaya tertib berlalu lintas di kalangan santri.
Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Kasatlantas Polresta Sidoarjo, AKP Jodi Indrawan, S.I.K., ini diisi dengan materi seputar safety riding, praktik mengemudi yang aman, serta pelatihan pertolongan pertama gawat darurat (PPGD). Dalam sesi pelatihan PPGD, Satlantas turut menggandeng tenaga medis dari RSU Assakinah Medika sebagai narasumber.
“Kami ingin para santri memahami pentingnya keselamatan berkendara. Dengan edukasi ini, kami harap mereka dapat menghindari perilaku berkendara yang berisiko menyebabkan kecelakaan,” ujar AKP Jodi kepada media usai kegiatan.
Kegiatan tersebut disambut antusias oleh pihak pesantren. Pengasuh Ponpes Al Muayyad, Gus Dollah, menilai inisiatif Satlantas sangat tepat, mengingat rendahnya kesadaran berlalu lintas di kalangan generasi muda saat ini.
“Budaya tertib lalu lintas di kalangan anak muda mulai menurun. Karena itu, kegiatan ini sangat bermanfaat untuk membekali para santri dengan pemahaman keselamatan di jalan. Kami sangat berterima kasih kepada Satlantas Polresta Sidoarjo,” ungkap Gus Dollah.
Dalam sambutannya, AKP Jodi juga mengimbau para santri untuk menjadi pelopor keselamatan lalu lintas. Ia berharap edukasi yang diberikan bisa membentuk karakter santri yang sadar hukum dan keselamatan, sekaligus menciptakan situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah Sidoarjo.
Kegiatan Pondok Pesantren Road Safety merupakan bagian dari program preemtif dan preventif Satlantas Polresta Sidoarjo yang terus berinovasi menyosialisasikan tertib berlalu lintas kepada masyarakat, khususnya kalangan muda. (*)
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di TIMES Indonesia dengan judul: Satlantas Polresta Sidoarjo Gelar Pondok Pesantren Road Safety di Ponpes Al Muayyad
Pewarta | : Rudi Mulya |
Editor | : Deasy Mayasari |